BREAKING

Category 3

Agar Blog Terbaca Google dan Banyak Pengunjung

Secara umum ada 3 latar belakang membuat sebuah blog: memiliki hobi menulis, ingin mendapatkan penghasilan dan ingin terkenal (bergaul), beberapa blog sengaja dibuat atas nama club, organisasi, atau perorangan (yang mimpi jadi artis) agar dikenal luas.
 
Dan terbukti sudah banyak yang jadi terkenal gara-gara blog buatannya.
Saat pertama kali membuat blog dan mencoba mencarinya melalui search engine seperti Google, Yahoo, MSN dan lainnya kok kita tidak menemukannya? Hal itu bukan berarti blog kamu tidak bisa di akses, melainkan karena blog kamu belum terdaftar di search engine. Tentunya kamu ingin hasil karya tulis kamu bisa dilihat orang lain lalu bagaimana caranya jika di search engine saja tidak ketemu? 

Berikut tips agar blog kamu bisa terbaca search engine dan dikunjungi orang lain:
  1. Buatlah blog murni hasil ketikan dan inspirasi kamu.
  2. Buatlah judul posting sederhana dan paling mungkin dicari. [tips]
  3. Jika memang blog kamu adalah hasil inspirasi dari blog lain (atau ingin seperti blog lain yang sukses) pastikan blog kamu berisikan postingan-postingan yang menarik.
  4. Tampilan blog harus menarik agar orang betah berlama-lama diblog kamu.
  5. Jangan gonta-ganti domain atau judul blog! Buat sederhana dan mudah diingat.
  6. Daftarkan blog kamu di search engine. Tempat mendaftarkan blog yang cukup lengkap menurut PSYCHOMPUTER adalah di Free Web Submission.com
  7. Daftarkan blog kamu diseluruh penyelia pendaftaran web submussion yang ada seperti top seratus topseratus.com. Atau Alexa.
  8. Buatlah postingan dengan rutin, setidaknya1 hari 1 postingan.
Kesimpulannya, selain karena didaftarkan ke situs lain, yang membuat blog kita terdongkrak posisinya di search engine adalah jumlah pengunjung. Bagaimana meningkatkan jumlah pengunjung? Tentu dengan membuat postingan yang menarik.

Selamat ngeblog dan semoga sukses!!

1 komentar: